

Lubuklinggau, Humas
4 Operator Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) stay di posko pendaftaran dan sigap melayani siswa yang mendaftar jika memiliki kendala melalui WhatsApp dan Website Madrasah Aliyah Negeri 2 Lubuklinggau (Mandali). Kamis (20/05)
Saat di temui di Ruang PPDB ketua pelaksana Bapak Joharuddin mengakui masih adanya orangtua/wali calon murid yang mengalami kendala saat proses PPDB online, untuk itu pihaknya mengaku siap memberikan solusi, terkait kendala yang dialami oleh para calon peserta didik baru.
“Kita siapkan pemasangan spanduk di depan sekolah agar masyarakat bisa melihat dan lebih memahami alur dan proses PPDB online, selain itu juga telah dibuat alur pendaftaran di Website PPDB dan grup WhatsApp yang selalu dipantau oleh operator sebagai bentuk solusi jika ada yang menemukan kendala saat mendaftar” ujar beliau.
Sementara itu beliau juga menjelaskan meski pelaksanaan PPDB sudah dilaksanakan secara online, Mandali didatangi oleh beberapa orangtua/wali murid. Namun kedatangan mereka ke sekolah bukan karena mengalami kendala saat proses PPDB online, melainkan hanya untuk meminta informasi jadwal pelaksanaan PPDB Online.
“Kita sudah siapkan satu posko informasi dengan jam operasional dari pukul 07.00 hingga pukul 14.30 WIB, di posko tersebut telah disediakan brosur berisi informasi cara dan tahapan pelaksanaan PPDB online. Karena di masa pandemi, Kami melayani informasi lewat brosur, juga tetap menerapkan protokol kesehatan covid-19,” ucapnya (JNS)