
Lubuklinggau, Humas
Siswa kelas X, XI dan XII Madrasah Aliyah Negeri 2 Lubuklinggau (Mandali) tengah melaksanakan Penilaian Akhir Semester (PAS) Gazal Tahun Pelajaran 2022/2023 secara online dengan media google form. Selasa (29/11)
Siswa mengerjakan ujian PAS genap dengan media daring google form namun tetap dengan tatap muka dari tanggal 28 November – 8 Desember 2022.
Banyak manfaat melaksanakan Ujian Online berbasis Computer Best Trainging (CBT) ini, seperti waktu pelaksanaan ujian lebih fleksibel, hasil nya dapat langsung diketahui sehingga memudahkan guru dalam menginput nilai, soal dapat diacak sehingga mengurangi kecurangan dan menghemat pengunaan kertas.
Kepala madrasah (Kamad) Saipul mengatakan sebelum pelaksanaan ujian online, para dewan guru membuat soal pilihan ganda dan menyerahkan kepada para panitia PAS untuk di upload ke google form.
“Alhamdulillah hari pertama pelaksanaan PAS online secara keseluruhan berjalan lancar, bagi siswa yang memiliki kendala tidak memiliki android dan jaringan internet maka siswa dialihkan ke ruang laboratorium komputer untuk menggunakan komputer dan wifi madrasah” jelas Saipul.
Sementara Ketua panitia PAS Kartini mengatakan agar lancarnya pelaksanan PAS pihaknya selalu mengingatkan kepada siswa lewat grup kelas sebelum masuk aplikasi untuk memperhatikan langkah-langkah untuk login ke google form.
“Mudah-mudahan pelaksanaan PAS sampai waktu yang di tentukan berjalan lancar dan sukses” harap Kartini. (JNS)